Syaipul Zohri Ketua MUI Bangka, Ajak Masyarakat Bangka Belitung Jaga Persatuan dan Kedamaian Pasca Pemilu 2024

Syaipul Zohri Ketua MUI Bangka, Ajak Masyarakat Bangka Belitung Jaga Persatuan dan Kedamaian Pasca Pemilu 2024

Bangka Belitung, Ajakan untuk menciptakan iklim damai dan sejuk terkait hasil penghitungan suara di pemilu tahun 2024 kembali datang dari tokoh agama Bangka, kali ini dari Ketua MUI Bangka, Drs H Syaipul Zohri.

Dalam pernyataannya, beliau menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya pesta demokrasi serentak bagi bangsa Indonesia.

“Saya selaku ketua MUI Bangka mengajak kepada masyarakat luas untuk bersama-sama menciptakan suasana yang damai dan kondusif,” ucapnya, Sabtu, 17/2/2024.

Lebih lanjut, Syaipul Zohri menegaskan pentingnya menghargai dan menghormati siapapun yang terpilih sebagai presiden dan wakil presiden demi kesejahteraan dan kemajuan bangsa Indonesia.

Dirinya juga meminta kepada masyarakat untuk mendukung siapa pun yang terpilih, baik itu presiden, wakil presiden, DPR RI, DPRD Provinsi, maupun DPRD Kabupaten/Kota, demi kemajuan negeri tercinta ini.

“Dalam upaya membangun bangsa yang lebih baik, mari kita jaga persatuan dan kesatuan serta dukung siapapun yang terpilih untuk kemajuan Indonesia,” imbuhnya.

Ajakan ini diharapkan dapat memupuk semangat persatuan dan kesatuan dalam masyarakat, sehingga Indonesia tetap dalam keadaan damai dan harmonis pasca pemilu 2024.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Polisi

Lanal Bandung Gelar Naval Base Open Day (NBOD) Dalam Rangka HUT Ke-79 TNI Angkatan Laut Tahun 2024

TNI AL, Bandung- Jelang HUT Ke-79 TNI AL Tahun 2024, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bandung menggelar Kegiatan NBOD (Naval Base Open Day) Aku Cinta Laut, Baksos, Pemecahan Rekor Muri Makan Siang Bergizi Menu Ikan Laut dan Telor Ayam, serta Penyerahan Paket Sembako Secara Serentak, bertempat di Lapangan Mess Kosasih Komplek Rumdis TNI AL Hiu […]

Selengkapnya...
Berita Polisi

Peringati Hari Juang Polri, Kadivhumas : Harus Terus Beradaptasi dan Berinovasi Hadapi Tantangan Jaman

Peringati Hari Juang Polri, Kadivhumas : Harus Terus Beradaptasi dan Berinovasi Hadapi Tantangan Jaman Jakarta – Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho mengucapkan selamat Hari Juang Polri yang jatuh pada Rabu 21 Agustus 2024 besok. Momen ini tidak hanya untuk mengenang jasa para Polisi Istimewa dalam mempertahankan kemerdekaan RI pada 79 tahun silam […]

Selengkapnya...
Berita Polisi

Menhan Prabowo Melakukan Pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, di Rusia

Menhan Prabowo Melakukan Pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, di Rusia Moskow, Rusia – Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto tiba di Istana Kremlin, Moskow, Rusia, pada Rabu (31/7/2024), dan langsung melakukan pertemuan dengan Presiden Federasi Rusia, Vladimir Putin. Menteri Pertahanan Indonesia, Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Presiden Vladimir Putin atas pertemuan […]

Selengkapnya...